Sabtu , September 21 2024

Satgas Patroli Operasi Ketupat Rinjani 2023 Sasar Destinasi Wisata

Sumbawa Barat, Literasi- Satuan tugas (Satgas) patroli operasi Ketupat Rinjani 2023 Polres Sumbawa Barat menyasar tempat wisata yang ada di Kecamatan Taliwang pada Minggu, 23 April.

Operasi itu dalam rangka pengamanan kegiatan masyarakat guna memberikan rasa aman dan nyaman selama menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Sebelum patroli, dilaksanakan apel persiapan patroli di depan Lapangan Wicaksana Lagawa 02 Polres Sumbawa Barat dipimpin oleh Kasatgasres 5 IPDA Eddy Soebandi Adirejo S. Sos. serta diikuti oleh, Ka Posko IPTU Ika Hidayati S.si, Kamin Log Opres IPDA Akhmad Soleh, anggota yang terlibat operasi berjumlah 15 orang.

Kasi humas Eddy Soebandi, S. Sos selaku Kasatgasres menyampaikan, ucapan terimakasih kepada personil yang terlibat ops Ketupat Rinjani 2023.

“Sekarang kita memasuki hari ke 6 dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Rinjani 2023. Harapan saya kita harus tetap semangat serta niatkan pekerjaan kita ini sebagai ladang ibadah buat kita semua,” tutur Eddy

Untuk sasaran satgas patroli pihaknya melaksanakan patroli di lokasi wisata Pantai Labuan Balad serta memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengunjung agar memperhatikan anak-anaknya yang mandi di pantai guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kami mengimbau pengunjung agar tidak meninggalkan barang berharga sembarangan karena akan berpotensi kehilangan,” ujarnya.

Setelah itu, tim tiba di Mako Polres Sumbawa Barat dilanjutkan dengan apel konsolidasi. Kegiatan Satgas Patroli berakhir pukul 11.15 wita berjalan aman dan terkendali. Hm

Check Also

TNI-Polri di Kota Bima Patroli Gabungan, Jaga Keamanan Jelang Pilkada

-Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Polres Bima Kota Polda NTB bersama Kodim 1608/Bima melaksanakan patroli …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *